Recent Posts

Labels

Datangi Desa Kasmaran, Pj Bupati Apriyadi Disambut Antusias Warga

17/04/23


MUBA, BJ.COM - Ratusan warga Desa Kasmaran tampak berbahagia dan antusias, Senin (17/4/2023) sore. Pasalnya, warga sudah menunggu untuk menyambut kedatangan Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud beserta Pj Ketua TP PKK Asna Aini Apriyadi. 

"Terima kasih sudah menyambut kedatangan kami, saya sudah lama tidak berkunjung ke Desa Kasmaran. Alhamdulillah bisa berkesempatan silaturahmi," ungkap Pj Bupati Apriyadi Mahmud saat Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama Desa Kasmaran Kecamatan Babat Toman di Masjid Istito’ah Dusun II. 

Mantan Kabag Kesra Muba ini mengajak, agar semua warga Desa Kasmaran terus menjaga ketentraman desa. "Apalagi kita akan jelang dihadapi Pemilu dan Pilkada serentak 2024 di Muba," ajaknya. 

Ia menambahkan, persoalan sikap dan pilihan politik boleh berbeda, namun tetap untuk rukun menjaga silaturahmi. "Jangan sampai karena beda pilihan kita terkotak-kotak, jaga kondusifitas desa masing-masing," ucapnya. 

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Desa Kasmaran Babat Toman, Rudi Apriadi mengucapkan Terima kasih atas kehadiran Bupati Muba Apriyadi Mahmud ke Desa Kasmaran. 

"Semoga bapak Bupati selalu diberikan kesehatan dan mengayomi warga masyarakat Muba," pungkasnya. 

Ia menilai, sosok Pj Bupati Apriyadi Mahmud sejak satu tahun belakang menjabat mampu mengembalikan kepercayaan masyarakat di Muba. "Terus komitmen berbuat untuk masyarakat, masyarakat Muba akan terus mensupport pak Apriyadi demi Muba," pungkasnya. 

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Pengadilan Agama Sekayu Syarkawi SAg MAg, Kabag Kesra Muba Opi Palopi, dan Kasat Pol PP Muba Erdian Syahri SSos MSi.(Warto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar