Recent Posts

Labels

Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Lantik Tiga Kepala Desa Terpilih

15/11/22

OGANIILIR, BJ.COM - Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar melantik tiga Kepala Desa terpilih sebagai Kades defenitif. Ketiga Kades yang dilantik tersebut adalah Agussalim Kades Tanjung Pering, Budi Hadjaya S.Sos sebagai Kades Tanjubg Baru dan Alamsyah H Suryadi sebagai Kades Permata Baru Kecamatan Indralaya Utara, Selasa (15/112022).

Acara dipusatkan di Desa Tanjung Baru tersebut dihadiri oleh Bupati bersama pengurus TP PKK Kabupaten dan Kecamatan, serta Asisten Sekda, Staf ahli dan OPD lainnya.

Hadir juga unsur forkopimda Wakil Ketua DPRD OI Ahmad Syafei, Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso SIK, Pabung OKI/OI Mayor Jauhari, serta masyarakat dari tiga desa dan undangan lainnya.

Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar dalam pidatonya usai pelaksanaan pelantikan mengatakan, pemilihan kepala desa serentak telah dilaksanakan di 172 desa dan hari ini dilaksakan pelantikan kepala desa terpilih.

Kepala Desa harus melayani kepentingan masyarakat terlebih dahulu daripada kepentingan pribadi, tutur Bupati. 

"Jabatan adalah amanah yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, dalam pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan visi-misinya," katanya.

Sementara Kades yang baru dilantik Alamsyah Kades Permata Baru saat ditemui awak media mengatakan, bersyukur telah resmi dilantik sebagai kepala desa oleh Bupati OI.

"Alhamdulilah hari ini telah dilantik, kedepan tentunya akan melaksanakan sesuai visi misi dalam menjalankankan tugas sebagai kepala desa Permata Baru tentunya," katanya.(Gheka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar