Recent Posts

Labels

KAPOLSEK KELUANG TURUN LANGSUNG BAGIKAN SEMBAKO TERHADAP WARGA TERDAMPAK BANJIR

21/11/20

MUBA, BJ.COM - Wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak Banjir di musim penghujan, Polsek Keluang dan jajaran Polres Musi Banyuasin bagikan Bantuan Sosial (Bansos) berupa paket Sembako komplit.

Terpantau oleh awak media bulletinjournslist.com Kapolres Musi Banyuasin  AKBP Erlin Tangjaya,Sik melalui Kapolsek Keluang  IPTU. Dwi Rio Andrian,SIK turun langsung memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak Banjir, Sabtu (21/11/2020) Sekitar Pukul 11.30 Wib


Dalam kegiatan tersebut didampingi oleh Kanit Intel Ipda.Iwan Susanto, kasium Bripka.Rama Setiawan.SH, Kanit Binmas Bripka.Harinata utama.SH, kapospol dawas Ipda.Derwanto Simbolon.SH, bhabinkamtibmas Tanjung dalam Bripka.Triyanto, Babinsa dari Koramil 401/01 Sungai Lilin Serma.Suhardi serta Kades Tanjung dalam Ahmad Ridwan langsung meninjau lokasi banjir.

“Ya, ini kita salurkan bansos berupa paket sembako komplit. Kegiatan ini dalam rangka membantu masyarakat yang terdampak Banjir. Mohon kiranya dapat diterima dan dapat bermanfaat,” kata Kapolsek Keluang  IPTU. Dwi Rio Andrian,SIK


Selain itu Kapolsek juga menambahkan , Bantuan  sembako ini merupakan wujud kepedulian Polri khususnya jajaran Polres Muba yang terdampak akibat Banjir. Untuk itu  Polsek Keluang menyalurkan 30 paket sembako  komplet kepada masyarakat yang terdampak banjir.


“Kegiatan ini akan terus kami lakukan, tidak hanya oleh pihak Polsek akan tetapi TNI dan Bhabinkamtibmas juga kedepannya akan melakukan hal yang sama,” tutupnya.(Warto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar